DPRD Apresiasi Langkah Penanganan KLB Campak Dinkes Boven Digoel

DPRD_APRESIASI_CAMPAK.jpg

Boven Digoel, Info Publik - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Boven Digoel mengapresiasi kinerja Dinas Kesehatan dalam Penanganan Kasus Luar Biasa (KLB) Campak yang terjadi di Distrik Jair.

Menurut Wakil Ketua II DPRD Kabupaten Boven Digoel Pieter Yawan dalam penanganan KLB Campak, Dinkes Boven Digoel telah melakukan vaksinasi campak kepada 3.000 lebih anak. "Saya berharap kepada seluruh Masyarakat serta seluruh stakeholder agar selalu bekerjasama dalam penanganan kasus Campak ini," katanya dalam kunjungan kerjanya, Senin (19/06/23).

Baca Selanjutnya...